Kebiasaan yang Membuat Badan Gemuk. Menjadi gemuk adalah yang paling dihindarkan bagi sebagian besar wanita. Karena akan merusak penampilan dan bentuk tubuh. Jika lemak udah mulai menumpuk maka beragam program diet pun langsung saja dilakukan. Tapi selain adanya program diet, kita juga harus menyeimbangkan dengan kebiasaan baik, bukan malah kebiasaan buruk yang biasanya bersifat negatif dari proses penurunan berat badan. Maka apa sajakah kebiasaan buruk penghambat
penurunan berat badan, mari simak penjabaran informasinya berikut ini.
Kebiasan Membuat Badan Gemuk
Melewatkan Makan
Biasanya orang yang melakukan diet akan makan hanya 2 kali dalam sehari. Padahal idealnya aktifitas makan dilakukan minimal 3 kali sehari. Karena ini berhubungan dengan proses metabolisme dalam tubuh yang mana adanya proses pembakaran lemak dari asupan makan yang kita makan menjadi energi. Energi ini yang akan berpengaruh pada kegiatan aktifitas kita apakah optimal atau tidak. Jadi melewatkan makan untuk memenuhi program diet anda ini dianggap salah. Logikanya jika dalam tubuh kita ada proses pembakaran lemak dari makanan yang kita makan itu bagus lemak akan cepat berkurang, tapi kalau makan saja tidak lalu apa yang akan dibakar, tentunya proses pembakaran lemak pun tidak terjadi. Sehingga lemak tetap saja menempel pada tubuh.
Kurang Tidur
Begadang di hari-hari kerja itu tidak bisa
menurunkan berat badan. Kelesuan bukan berarti bobot tubuh anda berkurang, tapi itu dikarenakan energi dari asupan makanan tidak ada. Jadi jangan lakukan kebiasaan tidak tidur malam hari. Ini akan menggangu proses pencernaan dan metabolisme yang terjadi i pagi hari.
Penentuan Diet Sendiri
Apakah anda sudah melakukan program diet yang benar. Dengan tetap mengedepankan asupan nutrisi yang bergizi. Jika tidak program diet anda tidak akan berhasil. Pasalnya terkadang anda pengurangi asupan makanan yang sebenarnya bergizi untuk tubuh. Jadi untuk program diet yang baik tetap konsultasikan pada dokter ahli gizi.
Makan Terlalu Cepat
Kebiasan makan terlalu cepat bisa memberikan efek yang tidak cepat kenyang, seakan anda ingin nambah dan nambah lagi, yang ujung-ujungnya
membuat badan gemuk anda pun akan naik. Begitu juga dengan pencernaan karena kurang lamanya anda mengunyah menyebabkan pencernaan menjadi tersumbat. Jika makan dengan perlahan akan memberikan efek cepat kenyang saat anda makan, dan ini bisa mengontrol berat badan anda.
Olahraga Tidak Rutin
Olahraga adalah aktifitas pembakaran lemak dan detoksifikasi alami melalui keringat. Racun dan lemak akan keluar saat olahraga, tapi jika ini tidak dilakukan secara teratur maka lemak dalam tubuh pun akan betah menempel.
Kurang Minum
Kurangnya minum bisa membuat tubuh anda semakin gemuk. Mengapa karena air tidak hanya sebagai penghilang dehidrasi tapi juga membantu proses pencernaan menjadi lebih lancar dan air bisa menyerap lemak dalam tubuh. Karena minimalnya minum 8 gelas perhari, maka jika kurang dari 8 gelas lemak pun tidak akan menghilang terhisap air, dan sisa makanan yang tidak bermanfaat bagi tubuh pun akan terhambat dan sulit untuk dikeluarkan.
Makan Jajanan Luar
Jajanan di luar memang dapat menarik nafsu makan, tapi jika ini sering dan menjadi kebiasaan buruk, maka program diet anda akan gagal. Karena makanan yang berada di pinggir jalan atau direstoran-restoran terkadang tidak memperhatikan kadar nutrisi yang bergizi untuk tubuh. Bisa-bisa nanti ditemukan adanya zat-zat kimia berbahaya tidak hanya bagi bentuk tubuh tapi juga bagi kesehatan organ penting tubuh.
Itulah informasi terkait
kebiasaan yang membuat badan gemuk. Sehingga sebaiknya hindari dan hilangkan kebiasaan ini dan diganti dengan kebiasaan positif dengan pola hidup yang lebih sehat. Baca juga
Cara mengatasi mata gatal dan merah.
ads here